Cara Mendapatkan Follower Tik Tok Yang Banyak dan Gratis

Cara Mendapatkan Follower Tik Tok Yang Banyak dan Gratis

Selain merupakan hobby, main Tiktok juga dapat mengumpulkan pundi – pundi rupiah, yang tentu saja dengan memiliki follower sebanyak mungkin. Tidak sedikit yang mengelu sudah main lama sekali Tiktok, tapi kenapa followernya masih gitu aja dan tidak mengalami peningkatan. Nah, kali ini kami akan membagikan tips jitu untuk menambah follower Tiktok dan gratis.

Mendapatkan ribuan like tiktok dan follower sebanyak mungkin merupakan idaman para pemain tiktok, apalagi didapatkan dengan gratis. Sama seperti media sosial lainnya, main Tiktok juga memberikan peluang bagi mereka untuk menyalurkan hobbynya, terlebih lagi jika mereka menjadi lebih eksis dan mendapatkan fans banyak.

Bagaimana Cara Mendapatkan Followers Tiktok?

Langkah awal untuk mendapatkan follower Tiktok banyak adalah dengan melakukan editing video setelah membuat konten video dan juga menentukan prime time. Selain itu, anda juga dapat mengikuti beberapa tips dan tutorial ddari kami. Cara yang akan kami bagikan sangatlah mudah, cukup gunakan perangkat smartphone anda.

1. Optimasi Profile

Perlu anda ketahui jika hampir semua aspek di Tiktok mempunyai kontribusi untuk popularitas anda, termasuk juga optimasi profile. Untuk menunjang eksistensi, anda harus memasang foto, nama, user name semenarik mungkin. Karena hal tersebut mempunyai pengaruh kuat untuk mereka yang visit ke Tiktok anda.

Untuk melakukan optimasi, kami sarankan untuk melakukan beberapa langkah di bawah ini.

  • Foto : Foto yang digunakan usahakan jangan terlalu alay dan tentukan angle dan mode yang tepat.
  • Nama : Untuk nama, sebaiknya gunakan nama asli agar lebih cepat dikenal
  • Username : Gunakan username yang jelas, dan jangan terlalu alay sehingga orang dapat mudah untuk mengingatnya
  • Bio Profile : Bikinlah deskripsi secukupnya. Yang terpenting sudah mewakili aspek penting dari diri anda.

2. Follow dan Unfollow

Melakukan trik follow unfollow untuk mendapatkan follower banyak, sangatlah mudah dan menarik. Untuk trik ini, cukup follow mereka yang punya niche sama dengan anda. Selanjutnya, anda hanya perlu menunggu respon mereka, jika mereka tidak follow back dapat diartika jika mereka tidak tertarik dengan konten anda. So anda dapat unfollow mereka. Nah, untuk membangun interaksi atau engagement dengan mereka, anda dapat melakukan like, comment, dan share video mereka.

3. Lakukan Kolaborasi

Bagi anda yang masih pemula di dunia Tiktok, anda harus sesering mungkin melakukan kolaborasi dengan Muser lainnya. Faktanya, sangat susah untuk eksis untuk para pemula jika hanya mengandalkan solo dan single player.

Dalam membuat konten video berkolaborasilah dengan teman yang bertalenta dan tentunya yang juga polpularis sama seperti anda. Dengan melakukan hal tersebut, akan cepat memancing para follower. dan yang harus anda perhatika, bikinlah konten yang kiranya tidak mengundang sesuatu berlebihan apalagi sampai melanggar aturan yang ditetapkan.

4. Sering Mengikuti Challenge Viral

Mengikuti challenge viral juga tak kala pentingnya dengan tips – tips sebelumnya. Ada banyak challenge viral yang dapat anda ikuti, seperti Yummy dan Justin Beiber, Any Song dari Ziko, dan challenge lainnya. Selain itu, anda juga perlu pakaikan hashtage yang lagi tranding. Dengan demikian konten anda akan cepat tersebar luas.

Tips ini memang mempunyai power luar biasa. Hanya dalam beberapa hari, follower dapat meningkat secara drastis. Namun yang harus anda ingat, ikutilah challenge viral yang kiranya tidak membahayakan dan sesuai kemampuan anda.

5. Posting di Sosial Media Network

Untuk terus menambah follower, tidak hanya cukup dengan memposting pada satu sosial media saja. Saran kami, postinglah konten video anda ke semua sosial media, seperti instagram, facebook, YouTobe, Twitter, dan sosial medai lainnya.

Karena faktanya, tidak sedikit oranng yang konsen pada satu sosial media saja. Misalkan ada yang suka sekali main Instagram tapi tidak suka main Tiktok. Ada juga yang suka lihat postingan video di YouTube namun tidak suka menonton di story facebook.

Bagaima menurut anda, cukup keren kan tips – tips dari kami? Sipa sih yang gak suka gratisan, semua orang pasti suka pastinya. Nah, untuk mendapatkan follower tiktok banyak dan juga gratis, gunakan beberapa tips jitu di atas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *